SMP N 1 Kalikotes mengadakan Pengajian Isra Mi’raj dengan tema “Tingkatkan Kualitas Shalat sebagai Refleksi Isra Mi’raj”. Kegiatan ini bertujuan untuk memperdalam pemahaman siswa mengenai peristiwa Isra Mi’raj sekaligus mengajak mereka meningkatkan kualitas shalat sebagai bentuk refleksi dari perjalanan spiritual Nabi Muhammad SAW.
Dalam pengajian ini, siswa diajak untuk memahami makna shalat sebagai kewajiban utama dalam Islam serta bagaimana menerapkannya dengan khusyuk dan penuh kesadaran. Kegiatan ini juga menjadi momen untuk mempererat kebersamaan dan memperkuat nilai-nilai keimanan di lingkungan sekolah.
Melalui pengajian ini, SMP N 1 Kalikotes berharap siswa dapat lebih memahami pentingnya shalat dalam kehidupan sehari-hari dan menjadikannya sebagai pondasi utama dalam membentuk karakter yang disiplin dan berakhlak mulia.